Hai Assalamualaikum..
Alhamdulillah aku dapat
kesempatan untuk cobain produk-produknya NAMEERA dari Giveaway ClozetteIndonesia. NAMEERA merupakan brand skincare yang menggunakan bahan alami. Dengan ekstrak lotus yang kaya akan anti-oksidan untuk membantu mengembalikan
fungsi alami kulit. Dan dengan technology Zeta Fraction™ yang mengembalikan
kemurnian kulit wajah untuk cantik yang alami. Selain itu, juga mengandung VB3
Radiant Agent untuk kulit cerah bersinar alami dan Moisture Film Technology untuk
optimalkan kelembapan kulit, juga menyamarkan noda pada wajah.
Kelebihan lainnya dari Nameera ini adalah produknya halal dan juga aman digunakan oleh ibu
hamil/menyusui loh. Desain kemasan yang
super simple dan clean. Seluruh kemasan produk Nameera ini didominasi oleh
warna putih dan peach. Aromanya harum, soft dan segar.
Dari sekian banyak
rangkaian produk Nameera, kali ini aku pakai beberapa produknya, sebagai berikut:
Fungsi utamanya adalah untuk membersihkan kulit dan pori-pori dari kotoran dan make-up yang susah hilang. Mengandung Moisturizing Agent untuk menjaga kelembapan kulit hingga 4 jam. Diperkaya dengan VB3 Radiant Agent untuk kulit cerah bersinar alami. Tekstur Nameera Micellar Water ini berupa air. Cara penggunaannya sama seperti micellar water pada umumnya yaitu cukup diusapkan pada wajah, mata dan bibir menggunakan kapas. Meskipun tidak perlu dibilas dengan air, untuk double cleansing, aku memadukan dengan penggunaan Nameera Hydrating Gel cleanser.
Size : 100 ml
Price : IDR 67k
NAMEERA SO PURE & RADIANT Hydrating Gel
Cleanser
Nameera Pure & Radiant Gel Cleanser ini merupakan sabun pembersih wajah
berbentuk gel dengan non soap formula dan ultra mild cleansing agent
dengan triple moisturizing action sehingga mampu membersihkan kulit tanpa
menjadikannya terasa kering ataupun kaku. Juga mengandung VB3 radiant agent
untuk kulit wajah yang tampak lebih cerah.
Serta mengangkat sel kulit mati & membersihkan hingga ke dalam pori kulit.
Size : 100 ml
Price : IDR 35k
Setelah mencuci wajah, aku lanjutkan dengan menggunakan Nameera Hydrating Glow Essence Water.
Formulasi yang ringan segarkan dan optimalkan kelembapan kulit, sehingga bantu
menyerap manfaat dari penyerapan skincare regime selanjutnya, dan bisa
digunakan sebagai primer make up. Diperkaya dengan Moisture Film
Technology untuk optimalkan kelembapan kulit. Dengan tekstur serupa air, cepat
meresap dan beraroma harum lembut. Nameera Hydra Glow Essence Water ini
memiliki sensasi dingin diwajah saat digunakan. Selain itu kulit pun terasa
segar, lembut, kenyal dan juga halus.
Size : 110 ml
Price : IDR 140k
Produk
selanjutnya adalah NAMEERA NATURALLY LUMINOUS BB Cushion. Kandungan produk ini diklaim wudhu friendly, sehingga air dapat masuk hingga ke pori-pori dan dapat
digunakan meskipun saat sedang beribadah. Produknya dilengkapi dengan pure glow
formula sehingga hasil akhirnya memang membuat kulit tampak lebih glowing.
Selain itu juga dilengkapi dengan moisture barrier system untuk menjaga
kelembapan kulit. Dan nggak kalah penting, Nameera Luminous BB Cushion ini juga
sudah dilengkapi dengan SPF 15 PA++.
Price : IDR 185k
Face Mist dengan tekstur yang
ringan seperti air dan mudah meresap. Produk ini memiliki fungsi ganda yaitu
sebagai setting spray (digunakan setelah make-up) dan juga dapat digunakan
sebagai face primer (digunakan sebelum make-up). Selain itu manfaatnya pun
tidak hanya dapat melembapkan dan menyegarkan, tetapi juga mengandung UV
protection. Cara pemakaiannya dengan dikocok terlebih dahulu. Lalu semprotkan
pada wajah, dan setelah meresap dengan baik hasil akhirnya wajah tampak lebih
glowing.
Size : 55 ml
Price : IDR 83k
More Information About Nameera :
Website : https://www.nameera.co.id
Instagram : https://www.instagram.com/nameeraid
E-commerce Nameera :